19 August 2015

Menggambar Ala Spirograph Dengan Polygon Tool di CorelDRAW

Apa Spirograph itu?
Spirograph adalah karya seni berupa pola yang di duplikasi secara melingkar menggunakan penggaris khusus, contohnya seperti gambar dibawah ini.



 Apabila kita ingat masa sekolah SD dulu banyak tukang mainan yang menjual penggaris dengan tiga atau empat lubang besar, kemudian untuk menggambarkannya kita harus memutar salah satu roda gigi yang sudah tersedia didalamnya penggaris itu dinamakan spirograph ajaib, seperti ini bentuk barangnya.



Sebagai contoh kita akan menggambar seperti ini dengan CorelDRAW, cara membuatnya ikuti step by step dibawah ini:

1. Buat objek polygon d6 sudut dengan Complex Star tool


2. Dengan Shape tool ubah garisnya menjadi bentuk kurva yang bisa di lengkungkan dengan klik tombol Convert to curve pada Property bar, dan edit outlinenya.


Pasti ada kemungkinan sampeyan kesulitan dalam menentukan simetris pada kedua sisi objek tersebut, caranya mudah saja duplikat objek yang sudah di edit pada sisi kiri dan sampeyan mirror, untuk membedakan beri warna lain, selanjutnya edit pada sisi kanan dengan menjiplak objek mirror tersebut, setelah selesai delete objek mirror yang warna merah, seperti gambar dibawah ini.



3.  Hapus outline dengan klik kanan tanda X dan klik pada biru mudah pada Color Palette.


4. Pilih Transparency tool > ubah Uniform > Subtract > Midpoint: 0



5. Aktifkan Transformation-Rotate dengan pijit Alt+F8 atur seperti dibawah ini.



6. Hasilnya seperti ini


7. apabila kepingin beberapa warna tinggal seleksi beberapa objek dan ganti dengan pilih warna di Color Palette.


8. Hasilnnya seperti gambar dibawah ini.



Demikian semoga bermanfaat

Pengelola Blog

Zainoel Arifin Isa'i : Penulis Blog. Ketika aku tidak nongkrong di warung kopi atau menyusuri hutan atau juga mendaki gunung, aku sibuk menjadi tukang desain lepas yang bermarkas di sudut kamar belakang rumah di daerah pelosok desa terpencil lereng Gunung Arjuno.
Machfudz Arif : Teknisi Blog. Pekerjaan sebagai Web and Mobile App Developer yang bermarkas di Lembah Tlogo Krabyaan di sebuah dusun yang dikelilingi perbukitan nan elok dan berudara segar.

3 comments:

  1. keren mbah, ternyata ga pernah kepikiran bikin poligon dengan fitur ini,

    ReplyDelete
  2. Terima kasi atas tutornya gays.........


    sangat bermanfaat ini.
    salam kenal dari Papua

    ReplyDelete
  3. Terimakasih tutorial nya Mbah,
    Salam kenal saya dari Kab. Dompu, NTB

    ReplyDelete

Berkomentarlah yang bijak, iklan/spam langsung dihapus